Taktik.id – Madura United melakukan perombakan besar menjelang bursa transfer Liga 1 tutup. Berikut daftarnya.
Madura United tampaknya ingin bangkit di putaran dua kompetisi Liga 1 musim 2024-2025.
Buktinya Laskar Sapeh Kerrab begitu agresif merombak pemain selama bursa transfer yang berlangsung mulai 19 Desember 2024 hingga 15 Januari 2025.
Terbaru, menjelang penutupan bursa transfer. Madura United mendatangkan 3 pemain baru dan melepas satu pemain.
Berikut ini adalah 3 daftar nama pemain-pemain Madura United.

Frank Sokoy
rank Sokoy resmi dilepas Madura United di bursa transfer paruh musim Liga 1. Pihak klub juga sudah mengumumkannya.
“Dia berpamitan untuk melanjutkan pengalaman barunya di klub asal wilayah timur,” kata Dirut PT PBMB Annisa Zhafarina dikutip dari keterangan resmi Madura United.

Miljan Skrbic
Miljan Skrbic menjadi rekrutan Madura United ke-4. Menariknya, proses bergabungnya pemain asal Serbia bertepatan dengan HUT ke-9.
Sebelum membela Madura United, ia bermain di Liga Serbia dan Uzbekistan.
“Harapan kami bisa lebih mempertajam lini depan para penggawa Laskar Sapeh Kerrab,” ujar Dirut PT PBMB Annisa Zhafarina.

Kerim Palic
Madura United di detik-detik terakhir penutupan bursa transfer Liga 1, kembali mengumumkan satu pemain baru.
Manajemen Laskar Sapeh Kerrab memperkenalkan Kerim Palic pada Kamis (16/1/2025) kemarin.
Pemain 27 tahun ini datang ke Madura United untuk bermain di posisi gelandang bertahan dan bek.
“Harapan kami untuk seluruh pemain yang baru bergabung, jadilah keluarga yang solid dan berikan penampilan yang terbaik di setiap match,” harap Annisa Zhafarina. (*)