Persebaya Surabaya akan melakoni laga kandang terakhirnya di Bulan Ramadhan pada lanjutan Liga 1 pekan ke-27. Pertandingan yang digelar Rabu (12/3), di Gelora Bung Tomo, Surabaya, akan mempertemukan Persebaya kontra PSIS Semarang.
Pertandingan besok menjadi laga ke tiga Bajol Ijo bermain malam hari berturut-turut karena penyesuaian jadwal saat puasa.
Selain itu jadwal yang cukup padat karena hanya berjarak empat hari dari laga sebelumnya Persebaya menghadapi PSM Makasar pada Jum’at (10/3) lalu.
Namun nampaknya juru taktik Green Force tidak terganggu dengan penyesuaian jadwal di Bulan Ramadhan ini. Justru ia menyampaikan jika Bruno Mourera dkk sudah mempersiapkan diri.
“Persiapan Ramadhan sudah sangat baik. Saya punya pengalaman dari tahun-tahun sebelumnya di Indonesia. Jadi saya tahu kapan Ramadan bagi para pemain, kapan harus makan, dan jenis latihan apa yang harus dilakukan. Jadi kami sudah merencanakan semuanya untuk ini. Jadi tidak ada masalah dengan Ramadhan,” ungkap Paul Munster.
Tidak hanya itu pria berusia 43 tahun itu melanjutkan jika semuanya berjalan dengan baik dan memastikan bahwa di Ramadhan ini target mereka adalah menang.
“Kalian bisa melihat performa dalam pertandingan, maupun dalam latihan. Semuanya sudah sangat baik. Jadi, di Ramadhann, tujuan kami adalah menang,” tegasnya.
Pertandingan kontra PSIS Semarang besok akan menjadi laga terakhir di bulan Maret karena akan ada FIFA Matchday dan libur Hari Raya Idul Fitri 1446H.